Interfacing dengan AT Keyboard
Kenapa anda menginginkan interface terhadap Keyboard ? IBM keyboard dapat menjadi alternatif yang murah pada penggunakan sistem yang berbasis mikroprosessor.
IBM Keyboard yang mungkin paling sering anda hadapi setiap hari, berfungsi mengirimkan scan codes ke komputer anda. Scan codes akan memberitahukan ke Bios Keyboard anda, tombol apa yang sedang anda tekan atau anda lepas. Sebagai contoh tombol "A'. Tombol "A" mempunyai scan code 1C ( hex ). Ketika anda menekan tombol "A", keyboard anda akan mengirimkan 1C h secara serial. Bila anda tetap menahan dalam posisi ditekan maka 1C h yang lain akan terus dikirim. Hal ini akan terus terjadi sampai tombol lain ditekan atau jika tombol "A" telah dilepas.
Akan tetapi keyboard anda akan mengirimkan code lain ketika tombol telah dilepas. Sebagai contoh pada saat tombol "A" dilepas keyboard akan mengirim F0 h untuk memberitahukan ke anda bahwa tombol dengan scan code sebelumnya telah dilepas. Selanjutnya akan terkirim 1C h, sehingga anda akan mengetahui tombol mana yang sedang dilepas.
Keyboard anda hanya mempunyai satu kode untuk setiap tombol. Tidak memperdulikan apakah tombol shift ditekan, maka akan tetap mengirimkan kode yang sama, dan hal ini sangat bergantung pada BIOS Keyboard untuk menentukan aksi yang seharusnya
Sekarang ada 101 tombol dan bila data yang serial yang digunakan 8 bit maka kita hanya memerlukan satu byte per tombol, bukankan demikian ?
Permasalahannya sekarang adalah bagaimana membuat BIOS Keyboard dengan menggunakan mikrokontroler, sehingga kita dapat menerjemahkan code- code keyboard
SCAN CODE IBM KEYBOARD
Pada gambar berikut menunjukkan scan code untuk masing-masing tombol. Code ditunjukkan pada bagian bawah tombol. Contoh scan code ESC adalah 76. Semua scan code yang ditunjukkan adalah dalam Hex.
No comments:
Post a Comment